Makanan Jamaah Haji Indonesia Dipastikan Pakai Bahan Berkualitas Tinggi

Widi Agustian/Okezone, Jurnalis · Selasa 23 Juli 2019 19:36 WIB

Pengendali Teknis Pelayanan Luar Negeri Sri Ilham Lubis melakukan melakukan inspeksi di salah satu katering penyedia makanan untuk jamaah haji di Indonesia, Selasa 23 Juli 2019. Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) memastikan bahan baku yang digunakan untuk memasak makanan, yang akan disajikan ke jamaah haji berkualitas tinggi.

Sri Ilham memastikan semua proses penyimpanan bahan baku hingga memasak berjalan dengan baik dan higienis. Dia menyebut, bahan baku untuk ayam berasal dari Arab Saudi, daging dari Brasil. Sementara ikan berasal dari Indonesia, yakni ikan patin.

Baca Juga Artikel: Sri Ilham Lubis: Makanan Jamaah Menggunakan Bahan Berkualitas Tinggi

(Widi Agustian/Okezone)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini