Kuasai Brno, Marquez Menang 4 Kali Beruntun

Reuters, Jurnalis · Senin 26 Agustus 2013 11:38 WIB

Marc Marquez berhasil memenangi balapan keempatnya secara berturut-turut setelah jadi yang terbaik pada MotoGP Rep. Ceska, Minggu (25/8/2013). Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo harus puas di posisi kedua dan ketiga. Marquez mencatat waktu 42 menit 50,729 detik atau unggul 0,313 detik dari Pedrosa dan 2,277 detik dari Lorenzo. Valentino Rossi finis keempat dan Alvaro Bautista ada di posisi kelima.

(rts)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini