Tersangka suami dari Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany dan juga adik dari Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana masuk ke dalam mobil tahanan KPK usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (3/10/2013). Tubagus Chaeri Wardana ditangkap di rumahnya, Jalan Denpasar, Kuningan, Jakarta Selatan, terkait dugaan suap kepada Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar dalam sengketa Pilkada Lebak, Banten.
(hyo)