Aktris cantik Eva Celia usai memberikan keterangan pres saat premiere film 'Adriana' di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (31/10/2013). Putri dari Sophia Latjuba itu membintangi film tersebut dan berperan dengan nama yang sama dengan judul filmnya. Ini adalah film pertama Eva Celia sekaligus diproduseri oleh sang ibu, Sophia Latjuba.
(jul)