Bintang muda Kolombia, James Rodriguez menjadi pahlawan kemenangan timnya saat berlaga di babak 16 besar Piala Dunia 2014. Ya, pemain berusia 22 tahun itu memborong semua gol yang tercipta untuk membawa Kolombia unggul 2-0 atas Uruguay. Atas kemenangan ini, Kolombia lolos ke perempatfinal. Di delapan besar, Rodriguez dkk sudah ditunggu Brasil yang sebelumnya menang atas Chile lewat drama adu penalti.
(rts)