Juventus meraih hasil buruk pada laga pamungkas Liga Italia 2018-2019. Giorgio Chiellini dkk menelan kekalahan dua gol tanpa balas saat bertandang ke markas Sampdoria, Stadion Luigi Ferrairis, Minggu 26 Mei 2019.
Juventus tidak diperkuat sang bintang, Cristiano Ronaldo pada laga terakhir mereka.
Dua gol Sampdoria dicetak Gregoire Defrel pada menit 84 dan eksekusi tendangan bebas dari Gianluca Caprari di pengujung laga.
(Twitter)
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Follow