Penutup Latihan Pembentukan Raider 2020

Twitter, Jurnalis · Senin 31 Agustus 2020 22:22 WIB
Danyonif Mekanis Raider 412 Kostrad Mayor Inf Moch. Renaldy menghadiri acara penutupan latihan pembentukan Raider satuan jajaran Kostrad tahun 2020 yang dilaksanakan di lapangan upacara Pusat Pendidikan dan Latihan (Pusdiklat) Pasukan Khusus (Passus) Amirul Isnaini Kopassus, Cilacap, Jawa Tengah. Pada kegiatan upacara yang dipimpin Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad Mayor Jenderal TNI Dedy Kusmayadi ini ditandai dengan penanggalan tanda peserta dan pemasangan baret yang disertai dengan penyematan tanda kualifikasi, penerimaan sertifikat dan pembacaan janji prajurit Raider.
 
Dalam latihan pembentukan raider ini  juga terdiri dari prajurit jajaran Brigif Mekanis Raider 6 Kostrad khususnya prajurit Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad. (Foto: Twitter @Cakra_Kostrad)

(Twitter)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini