Logistik Pemilu 2014 mulai dikirim petugas KPU Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, pada hari ini, Senin (31/3/2014). Pengawalan ketat pun diberlakukan seperti mobil yang hendak mengirim uang ke ATM. Dengan pengawalan ketat petugas Polres Kendal bersenjata lengkap, kendaraan-kendaraan mengirim logistik berupa kotak suara, bilik suara, dan perlengkapan tulis lainnya. Pengawalan ketat tersebut dilakukan untuk mengantisipasi tindak kejahatan dan kecurangan.
(edd)