Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menyebut seharusnya lokasi rumah longsor di Komplek Pesona Kalisari, Pasar Rebo, Jakarta Timur, sebagai lahan terbuka hijau. Selain itu, ia cukup menyesalkan ternyata pembangunan rumahnya tak menggunakan surat Izin Mendirikan Bangunan IMB .
Anies terlihat mengenakan seragam PNS berwarna coklat.
Ia datang ditemani oleh Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekda Provinsi DKI, Yusmada Faisal.
Ia langsung melihat lokasi rumah yang longsor tersebut. Anies pun tampak berbincang-bincang dengan Camat Pasar Rebo Panangaran Ritonga. Sembari jalan ia menanyakan izin mendirikan bangunan IMB kepada salah satu petugas.
Sementara berdasarkan pantauan di lokasi kejadian Dinas Sumber Daya Air Sudin SDA DKI Jakarta telah mensiagakan satu unit ekskavator.
Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan meninjau lokasi rumah yang tergerus longsor di kompleks Perumahan Pesona, Jalan Kalisari, Pasar Rebo, Jakarta Timur, pada Selasa 27 Noveber 2018.
(Dokumentasi Pemprov DKI Jakarta)
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari