Pemandangan menarik akan Anda lihat dari Pantai Kalianda di Lampung Selatan. Betapa tidak, begitu membuka mata, Anda akan langsung mendengar deburan ombak dan melihat sebuah lautan lepas dengan Gunung Rajabasa berada di tengahnya. Anda bisa menikmatinya dengan berjalan santai ke tengah dermaga, melihat bebatuan karang yang terhempas air pasang, atau menaiki sepeda untuk merasakan sejuknya angin yang berhembus di pinggir pantai ini.
(wds)