Pada pertandingan ini Indonesia harus bermain imbang dengan Filipina dengan skor 0-0. Indonesia dipastikan tidak lolos ke babak selanjutnya dikarenakan menempati urutan ke-4 di Grup B Piala AFF 2018. Sementara partai semifinal yang akan dimainkan dalam dua leg akan mempertemukan Thailand versus Vietnam serta Filipina bentrok dengan Malaysia. Laga akan dimainkan pada 1 dan 2 Desember secara home and away.
(Isra Triansyah/Sindo)